Martial, Rashford Pastikan Roda Kemenangan MU Terus Bergulir
Jakarta, 29/12 – Anthony Martial dan Marcus Rashford memastikan roda kemenangan Manchester United terus bergulir setelah keduanya mencetak gol untuk menundukkan tuan rumah Burnley 2-0 dalam laga pekan ke-20 Liga Inggris di Stadion Turf Moor, Sabtu setempat (Minggu WIB).
Kedua gol itu lahir di menit-menit pengujung masing-masing babak, Martial pada menit ke-44 sedangkan Rashford pada menit kelima injury time babak kedua, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.
Hasil itu membuat tim besutan Ole Gunnar Solskjaer kembali memasuki lima besar klasemen, yang mereka tinggalkan lebih dari tiga bulan lalu. MU kini mengoleksi 31 poin dan duduk di posisi kelima, sedangkan Burnley (24) melorot ke urutan ke- 13.
Pertandingan berjalan cukup terbuka sejak sepak mula, tetapi MU mendapati tiga peluang berbahaya mereka gagal terkonversi menjadi gol.
Pada menit ke-13 Marcus Rashford mengeksekusi tendangan bebas yang melewati pagar hidup tapi dihentikan kiper Nick Pope. Enam menit kemudian penyelesaian Rashford atas umpan sodoran Andreas Pereira membentur tiang gawan. Lantas pada menit ke-34 bola tembakan Martial disapu oleh Phil Bardlsey sebelum melewati garis gawang.
Segala kerja keras MU akhirnya membuahkan hasil semenit jelang turun minum ketika Martial memecahkan kebuntuan. Pereira melepaskan umpan dan dua bek tengah Burnley lalai menjaga Martial yang menerima bola dan melakukan satu sentuhan sebelum membenamkannya melewati Pope.
Martial hampir mencetak gol keduanya dan menggandakan keunggulan MU pada menit ke-55 setelah melewati hadangan Ben Mee, tapi tembakan penyelesaiannya bisa dihalau Pope dengan kakinya.
Tuan rumah perlahan mulai bangkit membangun serangan tetapi tembakan voli Bardsley pada menit ke- 69 masih bisa digagalkan kiper David de Gea, sedangkan tendangan bebas Johann Berg Gudmundsson tujuh menit kemudian hanya menyerempet bagian atas mistar gawang tim tamu.
Kendati tak banyak menciptakan serangan berarti pada sisa waktu yang ada, MU akhirnya memastikan kemenangan mereka menjadi 2-0 lewat gol larut Rashford.
Pada menit kelima injury time Rashford berdiri bebas menerima umpan silang Daniel James dan dengan dingin ia mengecoh Pope sebelum mantap menyontek bola ke gawang tuan rumah.
Setelah berhasil menutup tahun 2019 dengan kemenangan, MU akan mengawali 2020 dengan bertandang ke Emirates menantang Arsenal pada Rabu (1/1) setempat atau Kamis (2/1) dini hari WIB, sedangkan Burnley menjamu Aston Villa di laga lebih awal. (ANTARA/YOG)