Peringatan HUT RI ke-75 dengan Khidmat Minimalis

Blitar- Pemerintah Kabupaten Blitar menggelar peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 di Alun-alun Kanigoro, Senin (17/08/2020). Dalam upacara ini bertindak sebagai pemimpin upacara Bupati Blitar Rijanto.

Upacara bendera memperingati HUT RI ke-75 juga diikuti Wakil Bupati Blitar, Marhaenis Urip Widodo, sekda, dan sejumlah kepala organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Blitar.


Pelaksanaan HUT Kemerdekaan tahun ini berbeda dengan sebelumnya, karena masih dalam nuansa tertimpa wabah corona. Sehingga dilaksanakan secara sederhana dan minimalis tetapi penuh dengan makna.

Bagi rakyat Indonesia, momen perayaan 17 Agustus merupakan hari yang paling ditunggu-tunggu, karena pada saat itulah di seluruh wilayah Indonesia merayakan hari kemerdekaan Republik Indonesia.

Bupati Blitar Rijanto saat memberikan sambutan kepada para undangan di Alun Alun Kanigoro mengatakan, “bahwa upacara bendera untuk memperingati hari ulang tahun proklamasi kemerdekaan yang ke 75 ini sesuai arahan panitia hari-hari besar nasional tingkat pusat. Semua daerah supaya di masing-masing instansi mengadakan upacara bendera secara sederhana”.Semangat untuk memperingati hari kemerdekaan ini juga terasa grergetnya di dusun dusun, RT RW, desa desa diseluruh wilayah Kabupaten Blitar meskipun diperingati secara sederhana”, ucap Bupati.

Bupati berharap untuk masyarakat Kabupaten Blitar tetap melakukan perilaku hidup bersih, pakai masker, cuci tangan, jaga jarak dan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Saya selalu pantau dari dusun ke dusun, desa ke desa, masyarakat sangat luar biasa dalam memperingati 17 Agustus untuk bumi Bung Karno dan bumi laya ika tantra tidak pernah pudar,” imbuhnya.

Namun terkait pernak-pernik HUT Kemerdekaan, Rijanto berpesan agar lebih disederhanakan. Mengingat tingkat penyebaran virus corona di Kabupaten Blitar belum bisa dikendalikan.(AN)

Bagikan Melalui