Lintas7News.com – Panas dalam kerap kali terasa mengganggu. Ada beberapa obat panas dalam yang ampuh, bisa Anda coba.
Siapa saja bisa mengalami panas dalam. Kondisi ini kerap digambarkan dengan sensasi panas pada tenggorokan, rasa sakit saat menelan, bibir pecah, hingga susah buang air besar.
Namun, panas dalam sesungguhnya bukan sebuah penyakit, melainkan gejala dari penyakit yang menyerang tenggorokan, atau bahkan gejala awal infeksi virus/bakteri.
Penyebab Panas Dalam
Panas dalam terjadi karena terlalu banyak asupan makanan yang diolah dengan suhu tinggi seperti gorengan.
Secara medis, kondisi ini terjadi karena adanya peradangan di dalam tubuh. Berbagai faktor memengaruhinya, mulai dari infeksi saluran pernapasan atas (ISPA), iritasi tenggorokan, refluks asam lambung, dan lain-lain.
Dilansir dari CNNIndonesia.com – Berbagai pereda panas dalam tersedia di pasaran. Misalnya saja minuman atau larutan penyegar dan pereda panas dalam.
Tak hanya itu, dokter juga umumnya kerap meresepkan sejumlah obat untuk mengatasi panas dalam.
Namun, di luar itu, ada beberapa obat alami panas dalam yang terbilang ampuh, seperti berikut.
1. Air mineral
Air mineral jadi salah satu obat panas dalam yang ampuh. Minum air mineral jadi cara mengatasi panas dalam yang paling aman.
2. Air jahe, madu, dan lemon
Air jahe, madu, dan lemon juga jadi resep pereda panas dalam berikutnya. Campuran ketiganya akan menghangatkan tenggorokan dan meredakan panas dalam.
Senyawa antibakteri yang ditemukan pada madu dan jahe bekerja dengan meredakan rasa nyeri di tenggorokan.
3. Konsumsi air dan makanan hangat
Makanan dan minuman hangat dapat membantu meredakan tenggorokan sakit akibat panas dalam. Anda bisa mencoba meminum teh atau mengonsumsi sup.
4. Kumur air garam
Tak hanya meredakan sakit gigi, kumur-kumur dengan air garam juga diklaim ampuh membantu meredakan panas dalam.
5. Konsumsi sayur dan buah
Susah buang air besar jadi salah satu gejala panas dalam. Untuk mengatasinya, perbanyak konsumsi sayur dan buah dengan kandungan seratnya yang berlimpah.
Demikian obat panas dalam yang ampuh, yang bisa membantu meredakan gejala. Selamat mencoba!
(CNNIndonesia/RI)