Alasan Mensos Risma Sejak Hari Pertama Sudah Blusukan Di Beberapa Daerah Jakarta

Nasional570 Dilihat
banner 468x60

Jakarta – Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini disebut ingin mengetahui permasalahan sosial dalam beberapa kali blusukan ke sejumlah wilayah di DKI Jakarta. Selain Jakarta, Risma juga turun langsung ke Ponorogo dan Mojokerto, Jawa Timur.

Dilansir dari CNNIndonesia.com Kepala Bagian Publikasi dan Pemberitaan Kementerian Sosial Herman Koswara menyatakan, lewat blusukan, Risma hendak memetakan masalah sebelum membuat sebuah kebijakan dalam mengatasi persoalan sosial di masing-masing daerah.

banner 336x280

“Sehingga pusat melakukan rumusan regulasi yang kemudian bisa dijadikan bahan kebijakan di pemprov dan kabupaten/kota,” ujarnya.

Herman menyebut blusukan Risma dilakukan secara acak. Bahkan, kata Herman, mantan wali kota Surabaya itu bisa secara tiba-tiba menghampiri sebuah wilayah ketika dalam perjalanan ke Kemensos.

“Sistemnya acak aja, kadang beliau di saat sambil berangkat ke kantor ada beberapa wilayah yang disinggahi,” katanya.

Selain blusukan, Herman mengatakan bahwa Risma telah melakukan konsolidasi internal dengan pejabat eselon 1 di Kemensos.

Sejak hari pertama berkantor di Jakarta, Senin (28/12) lalu, Risma sudah beberapa kali blusukan ke daerah permukiman warga, beberapa tempat pemulung dan anak jalanan.

Pada hari pertama, Risma meninjau kondisi tempat tinggal warga di wilayah sekitar kantor Kemensos, Kelurahan Pegangsaan. Kemudian, mantan wali kota Surabaya itu juga menyambangi kolong Tol Gedong Panjang, Pluit, Jakarta Utara, Rabu (30/12). Di sana, Risma menjanjikan beasiswa untuk para anak pemulung.

Hari ini, Risma blusukan ke kawasan Jalan MH. Thmarin. Ia menawarkan tempat tinggal kepada beberapa gelandangan yang ia temui di sekitar lokasi.

Selain di Jakarta, pada Sabtu (2/1) lalu, Risma juga melakukan pertemuan dengan anak-anak jalanan di Yayasan Mojopahit di Balong Cangkring, Kelurahan Pulorejo, Kecamatan Prajurit Kulon, Kota Mojokerto.

(CNN/ZA)

banner 336x280
Bagikan Melalui

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *