Komandan Lanud Abdulrachman Saleh Malang Marsma TNI AU Zulfahmi Bersama Forkopimda Mengecek Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19. (Foto)
Lintas7news.com, Blitar – TNI Angkatan Udara (AU) bersama Polri dan Pemkab Blitar menggelar serbuan vaksinasi Covid-19 di Pangkalan Udara Abdulrachman Saleh Posau, Desa Ponggok, Kecamatan Ponggok, Kamis (15/07/2021).
Pelaksanaan vaksinasi di mulai pukul 08.00 pagi sampai selesai. TNI-AU menyediakan vaksin Sinovac sebanyak 1000 dosis yang di peruntukan kepada masyarakat umum. Dengan tenaga medis dari Kepolisian 5 orang, TNI-AU 17 orang, Dinkes 6 orang , Puskesmas Bacem 12 orang, Kecamatan Ponggok 12 orang.
Kegiatan tersebut di hadiri Komandan Lanud Abdulrachman Saleh Malang, Marsma TNI Zulfahmi, S.Sos. M.Han, Wakil Bupati Blitar, H. Rahmat Santoso, Kejaksaan Negeri Blitar, Bangkit Sormin, SH. MH., Kapolres Blitar Kota, AKBP. Yudhi Heri Setiawan, Kapolres Blitar, AKBP. Leonard M. Sinambela, Dandim O808 dan Yonif 511 Blitar.
Marsma TNI Zulfahmi mengatakan untuk mendukung pemerintah dalam mensukseskan vaksinasi nasional sebanyak 1 juta vaksinasi, kami terus menggelar vaksinasi secara masif kepada masyarakat.
” Melihat tanggung jawab TNI – Polri perhari sebanyak 400 ribu vaksinasi dan nantinya akan menjadi 2 juta dan itu bagian dari tugas kita dari elemen bangsa untuk ikut mensukseskan vaksinasi yang tujuannya untuk membentuk herd immunity, kita laksanakan di Ponggok. Karena di sini merupakan satuan terkecil dari angkatan udara Abdulrachman Saleh dan sekaligus untuk membantu masyarakat Blitar,” Ujarnya.
Wakil Bupati Blitar menambahkan untuk vaksinasi di kabupaten Blitar sudah cukup bagus dan kebetulan di bantu TNI Polri yang menjadi kesatuan dalam penanganan pencegahan penyebaran Covid-19.
” Dengan adanya kegiatan vaksinasi yang di selenggarakan oleh TNI Angkatan Udara bersama Polri di Ponggok ini sangat bagus, melihat jatah vaksinasi di kabupaten Blitar sudah menipis.” Tuturnya. (PA)