Kabul Kembali Diguncang Ledakan

Internasional702 Dilihat
banner 468x60

Lintas7News.com – Ledakan keras kembali terdengar di ibukota Afghanistan, Kabul pada Minggu (29/8). Ledakan terjadi beberapa jam setelah pejabat AS mengeluarkan peringatan soal kemungkinan terjadinya serangan teror paska tragedi serupa terjadi pada akhir pekan lalu.

Seorang pejabat keamanan Afghanistan dari kubu pemerintah yang baru-baru ini digulingkan Taliban mengatakan kepada AFP bahwa berdasarkan informasi awal,  ledakan berasal dari luncuran roket.

banner 336x280

“informasi awal menunjukkan tembakan roket menghantam sebuah rumah,” katanya, Minggu (29/8).

Dilansir dari CNNIndonesia.com –  Ledakan semakin menambah ketegangan di ibu kota Afghanistan. Pasalnya kejadian berlangsung menjelang batas waktu berakhirnya upaya evakuasi udara besar-besaran bagi puluhan ribu warga Afghanistan paska diambil alih oleh Taliban yang ditetapkan Presiden AS Joe Biden.

Biden menetapkan batas waktu evakuasi berakhir pada Selasa (31/8) mendatang. Menjelang berakhirnya batas waktu, sekitar 114 ribu orang telah meninggalkan negara itu melalui evakuasi yang dipimpin AS sejak Taliban kembali berkuasa dua minggu lalu.

Meski masih banyak orang yang belum terangkut, upaya evakuasi warga itu mulai mengendur. Upaya evakuasi yang dilakukan terhadap warga Afghanistan itu sebelumnya sempat mengalami tragedi  tatkala seorang yang diduga bagian dari anggota kelompok Negara Islam yang menargetkan pasukan AS melakukan aksi bom  bunuh diri yang menghentikan kerumunan banyak orang yang hendak memasuki Bandara Hamid Karzai untuk mengikuti evakuasi.

Akibat serangan itu, lebih dari 100 orang tewas, termasuk di antaranya 13 personel militer AS. Tak hanya itu, serangan juga menghambat upaya evakuasi  udara menjelang tenggat waktu evakuasi pada Selasa (24/8) yang ditetapkan Presiden AS Joe Biden.

(CNNIndonesia/RI)

banner 336x280
Bagikan Melalui

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *