Lintas7news – Berbicara tentang aspirasi tak luput dari sebuah gerakan organisasi kemasyarakatan (ormas).
Hari ini seluruh ormas se-Kota Blitar menghadiri acara diskusi yang diselenggarakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Blitar di Lesehan D’dadoz, Sentul, Kota Blitar (2/11).
Drs. H. Santoso, M. Pd. selaku Walikota Blitar turut hadir dan membuka acara tersebut yang bertajuk “Ormas yang Sehat dan Berintegritas”.
Dihadiri pula kepala Bakesbangpol Kota Blitar Toto Robandriyo dan narasumber Heru Wahono Santoso dari kepala Bakesbanpol Provinsi Jawa Timur.
Narasumber memaparkan materi terkait ormas dan undang-undang yang mengatur didalamnya,
“Terkait penyediaan anggaran, dilakukan secara transparan melalui Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD)”, kata Johan saat membuka acara.
Bakesbangpol Kota Blitar berharap seluruh ormas di Kota Blitar dapat turut melakukan kerja sama dengan pemerintah, pemerintah daerah, swasta, ormas lain, dan pihak lain dalam rangka pengembangan dan keberlanjutan organisasi.
(oas/ri)