Pasukan AS Mundur dari Pangkalan Taji Irak

Irak- Pasukan Koalisi Pimpinan Amerika Serikat mundur dari pangkalan Taji di Irak serta menyerahkan keamanannya kepada pasukan Irak. Seperti dikutip Antara yang melansir dari Reuters, pasukan Amerika Serikat mundur secara bertahap.

Menurut kesaksian Reuters dan koalisi, mundurnya pasukan tersebut setelah Pangkalan Taji sering dihantam roket selama beberapa bulan terakhir oleh milisi dukungan Iran.

Menurut pernyataan dari koalisi, mundurnya pasukan ini merupakan rencana jangka panjang yang dikordinasikan dengan pemerintah Irak. Sementara pasukan koalisi yang tersisa akan di berangkatkan dalam beberapa hari kedepan.

Penarikan pasukan tersebut terjadi setelah presiden Amerika Serokat Donald Trump mengulangi janjinya untuk memulangkan sekitar 5000 pasukan AS yang masih di negara tersebut. Selain itu juga di tempatkan 2500 pasukan sekutu dari koalisi.

Parlemen Irak juga sudah menggelar pemungutan suara terkait dengan penarikan mundur pasukan asing dari wilayahnya. Hal ini dilakukan setelah terjadi serangan yang menewaskan salah satu jenderal besar Iran Qassem Soleimani. (*)

Bagikan Melalui