Pemkab Blitar Bersama TNI Polri Salurkan 4000 Bansos Dari Yayasan Buddha Tzu Chi

banner 468x60

Wakil Bupati Blitar Rahmat Santoso Bersama TNI Polri Memberangkatkan 4000 Bansos Dari Yayasan Buddha Tzu Chi.(Foto)

Lintas7news.com, Blitar – Yayasan Buddha Tzu Chi memberikan bantuan sosial (bansos) sebanyak empat ribu Paket sembako berupa beras dan satu pak masker untuk masyarakat terdampak Covid-19. Bantuan sosial dibagikan melalui Bhabinkamtibmas dan Babinsa di wilayah Kabupaten Blitar.

banner 336x280

Pemberangkatan Banbos dilakukan di Kantor Pemkab Blitar Kecamatan Kanigoro, Jum’at (30/7/2021). Yang di pimpin langsung Wakil Bupati Blitar H. Rahmat Santoso bersama Dandim 0808, Letkol Inf. Didin Nasruddin Darsono ,Waka Polres Blitar Kompol Wiji Rahayu dan perwakilan yayasan Buddha Tzu Chi Valentino.

Wakil Bupati Blitar Rahmat Santoso mengatakan bansos hari ini adalah bantuan dari Yayasan Buddha Tzu Chi dengan sasaran kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 yang belum pernah terima bantuan.” Maka dari itu kita koordinasi dengan Dinas Sosial, Dandim 0808 Blitar dan Polres Blitar serta Forkompinda agar pembagian bansos bisa merata dan tidak terjadi tumpang tindih,” jelasnya.

Selanjutnya Wakil Bupati Blitar menjelaskan bantuan ini diperuntukkan kepada warga yang belum tercover bantuan pemerintah seperti Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Penerima Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Sosial Tunai (BST) dan lainnya dan berpesan kepada penerima manfaat untuk tetap ikuti aturan Pemerintah. kurangi mobilitas dan patuhi Prokes di PPKM Level 4 sekarang ini.

Dandim 0808, Letkol Inf. Didin Nasruddin Darsono menuturkan kita tahu dengan adanya Covid-19 ini, masyarakat yang terdampak sangat luar biasa, untuk mengurangi beban penderitaan mereka, salah satunya pemberian bantuan seperti saat ini. “Bantuan yang di berikan saat ini baik dari Pemerintah, TNI -Polri dan juga yayasan, inilah wujud dari kehadiran Negara di tengah rakyat,” terangnya.

Sedangkan untuk distribusi penyaluran, pihaknya menugaskan para personel dari TNI dari Polri, Bhabinkamtimas dan Babinsa. Nanti juga berkoordinasi dengan Desa, Kepala Desa juga yang Kelurahan sehingga sasarannya tepat, mereka pasti tahu mana yang kekurangan dan yang belum dapat.”Badai Covid-19 belum berakhir, kita harus tetap siap, apapun akan kita lakukan demi keselamatan Bangsa dan keselamatan masyarakat Wilayah Blitar,” tegas Didin.(PA)

banner 336x280
Bagikan Melalui

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *