BLITAR – Polres Blitar Kota bersama Unsur Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Kepanjen Kidul, mengadakan Bakti Sosial, dengan memberikan pengobatan dan paket sembako, kepada warga masyarakat. Bertempat di Kelurahan Kepanjen Elor, Kecamatan Kepanjen Kidul, Kota Blitar, Jumat 30 Oktober 2020.
Kapolres Blitar Kota, AKBP Leonard M Sinambela, mengatakan, kegiatan Bakti sosial, mengandung makna, bahwa kondisi sekarang ini, di tengah pandemi Covid-19, tentunya kondisi masyarakat atas kesehatan menjadi penting.
” Dengan mensuppord kebutuhan sembako sehari-hari, dalam menjaga kesehatan ekonomi keluarga di masa pandemi ini, kita lakukan sebagai wujud apresiasi kami atau Bupati kepada masyarakat,” tutur Leonard.
Di tengah pandemi Covid-19 di kota blitar, sebentar lagi kita juga akan melaksanakan pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Blitar, tentunya kami hadir dalam rangka mengajak masyarakat untuk menggunakan hak demokrasinya pada pelaksanaan 9 Desember nantinya.
Tanpa khawatir dengan upaya atau ikhtiyar kita semua, pelaksanaan pungut suara di lakukan dengan Protokol kesehatan yang tepat.
” Tentunya dalam masa pentahapan Pilkada ini, kami juga mengajak masyarakat untuk sama-sama, menjaga keamanan dan ketertiban, karena itu sarat, prasyarat di laksanakannya Pesta demokrasi yang sebentar lagi kita laksanakan. Semoga pagelaran Bakti sosial ini, bermanfaat bagi masyarakat kota blitar, khususnya di kelurahan Kepanjen Elor,” pungkasnya.(Panji/AN)