Jonatan Lolos Perempat Final Korea Open 2022

Olahraga893 Dilihat
banner 468x60

Lintas7news.com – Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie berhasil lolos ke perempat final usai mengalahkan wakil Jepang Kodai Naraoka dengan skor 21-16, 21-11 pada babak babak kedua atau 16 besar Korea Open 2022.

Bertanding di Palma Indoor Stadium, Kamis (7/4), Jonatan mampu memimpin sejak awal permainan hingga menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-9.

banner 336x280

Usai interval gim pertama Jonatan masih mampu unggul dua hingga tiga angka di atas Kodai Naraoka.

Jonatan unggul atas Kodai mulai dari 13-10, 16-14, 17-15, dan 18-16. Setelah itu Jonatan mampu melesat dengan kemenangan 21-16 di gim pertama.

Di awal gim kedua, Jonatan sempat tertinggal 0-3 dari Kodai. Namun, tunggal putra Indonesia berusia 24 itu mampu mengejar ketertinggalannya hingga membuat skor imbang 3-3.

Bahkan, pebulutangkis kelahiran Jakarta, 15 September 1997 itu mampu membalikkan keadaan menjadi 4-3.

Jonatan Christie yang sudah membaca kelemahan Kodai mampu melesat dengan keunggulan 8-4. Jonatan pun berhasil menutup interval gim kedua dengan keunggulan 11-6.

Dilansir dari CNNIndonesia.com – Usai interval gim kedua, Jonatan terus menjauh hingga keunggulan 15-7. Jonatan pun melesat untuk memenangkan gim kedua dengan skor 21-11.

Kemenangan atas Kodai membuat Jonatan berhak meraih tiket lolos ke perempat final Korea Open 2022. Di babak perempat final Jonatan akan bertemu wakil Thailand Kunlavut Vitidsarn.

(CNNIndonesia/RI)

banner 336x280
Bagikan Melalui

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *