LINTAS7NEWS – Hasil Pertamina Grand Prix of Indonesia 2023 sudah bisa dilihat. Rider Ducati, Francesco Bagnaia, yang menjadi pemenangnya.
Di Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika, Minggu (15/10), Jorge Martin tampil luar biasa di awal dan menunjukkan start yang sangat luar biasa. Dari posisi ke enam, pebalap 25 tahun itu sudah merebut posisi terdepan sejak tikungan pertama.
Drama tama MotoGP Mandlika Pertamina Grand Prixx terjadi pada lap ke-13. Jorge Martin, yang sedang unggul 3 detik atas Maverick Vinales di depan, terjatuh di tikungan 11. Pebalap asal Spanyol itu terlihat terkejut telah melakukan kesalahan meski tanpa tekanan.
Bagnaia mampu mengambil keuntungan jatuhnya Jorge Martin. Dia bisa menjadi pebalap terdepan saat delapan lap tersisa.
Bagnaia akhirnya menjadi pemenang MotoGP Mandalika Pertamina Grand Prix 2023 dengan mengalahkan Vinales dan Fabio Quartararo.
Dengan kemenangan ini, Bagnaia mampu kembali ke posisi teratas klasemen MotoGP 2023. Dia mengumpulkan sebanyak 346 poin.
Jorge Martin tetap ada di posisi kedua klasemen MotoGP 2023. Gagal finis, angkanya tertahan di 321 poin.
Hasil Pertamina Grand Prix of Indonesia 2023 :
1. Francesco Bagnaia – 41 menit 20,293 detik.
2. Maverick Vinales
3. Fabio Quartararo
4. Fabio Di Giannantonio
5. Marco Bezzecchi
6. Brad Binder
7. Jack Miller
8. Enea Bastianini
9. Alex Rins
10. Aleix Espargaro
11. Takaaki Nakagami
12. Miguel Oliveira
13. Raul Fernandez
14. Franco Morbidelli
Itulah update klasemen terakhir pada Minggu (15/10) MotoGP Mandalika Pertamina Grand Prix 2023, Sirkuit Mandalika, Lombok.**
(RA)