Deretan Penjor Terpasang dan Umat Hindu Berpakaian Adat Bali Sambut Galungan

Nasional682 Dilihat
banner 468x60

LINTAS7NEWS – Tepat hari ini umat Hindu Bali merayakan hari raya Galungan. Hari Raya Galungan yang jatuh pada Rabu, 4 Januari 2023 ini merupakan hari bagi umat Hindu untuk memperingati terciptanya alam semesta dan seisinya.

Peringatan Hari Raya Galungan ini juga untuk merayakan kemenangan kebaikan (Dharma) atas keburukan (Adharma).

banner 336x280

Baca Juga: Sukses Lewati Tahap Verifikasi Administrasi, Inilah 21 Bakal Calon DPD RI Jatim

Dalam penyambutan hari raya Galungan di Bali, deretan penjor banyak terpasang dipinggir jalan raya, di depan rumah warga maupun perkantoran.

Semua tempat suci agama Hindu, Pura, bersolek cantik, kental nuansa adat budaya pulau Dewata.

Hari raya Galungan diperingati umat Hindu Bali dengan menggelar sembahyang bersama di tempat suci Pura.

Baca Juga: Kecewa! Wabup Blitar Ancam Mundur Usai Ajudan Istri Dimutasi Bupati, Ada Apa?

Pura Jagat Natha di kota Denpasar, salah satu Pura besar yang selalu ramai didatangi ummat Hindu pada Hari Raya Galungan.

Umumnya umat Hindu datang bersama keluarga besar dari mulai kakek nenek hingga cucu. Laki dan perempuan semua berpakaian adat khas Bali.

Karena daya tampung Pura terbatas, sembahyang bersama yang dipimpin Pemangku Pura setempat digelar bergantian setiap kurang lebih 30 menit sekali.

Baca Juga: Kantor Kejari dan Polres Blitar Akan Didemo Tiap Bulan oleh Ribuan Massa?

Dan usai melaksanakan sembahyang bersama di Pura, umat Hindu saling kunjung mengunjungi, silaturahmi dengan keluarga, kerabat dan rekan. Karena hari libur Galungan juga menjadi kesempatan perantau untuk mudik, pulang kampung.

Hari Raya Galungan dirayakan setiap enam bulan Bali atau setiap 210 hari, yakni pada hari Budha Kliwon Dungulan atau Rabu Kliwon wuku Dungulan.

Dan 10 hari berikutnya umat Hindu Bali akan merayakan hari Raya Kuningan.**

(AP/OAS)

banner 336x280
Bagikan Melalui

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *